Peduli Lingkungan, Polres Purwakarta dan Masyarakat Bersihkan Sampah Di Waduk Jatiluhur

    Peduli Lingkungan, Polres Purwakarta dan Masyarakat Bersihkan Sampah Di Waduk Jatiluhur

    PURWAKARTA - Ratusan personel polisi dari Polres Purwakarta, Polda Jawa Barat membersihkan sampah di sekitar objek wisata Waduk Jatiluhur, Desa Jatimekar, Kecamatan Jatiluhur, Kabupaten Purwakarta, pada Kamis, 13 Juli 2023.

    Dipimpin Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain diwakili Wakapolres, Kompol Ahmad Mega Rahmawan, ratusan anggota Polres Purwakarta bersama masyarakat membersihkan sampah.

    Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain melalui Wakapolres, Kompol Ahmad Mega Rahmawan mengatakan, pihaknya menggelar kegiatan ini sebagai wujud kepedulian Polri terhadap lingkungan.

    "Aksi kemanusiaan ini merupakan wujud nyata kepedulian Polri terhadap lingkungan dan juga kesehatan masyarakat khususnya yang berada di sekitar lokasi Waduk Jatiluhur. Dengan tujuan meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap kebersihan lingkungan, " Ungkap pria yang akrab disapa Mega itu, saat ditemui usai kegiatan bersih-bersih sampah di Waduk Jatiluhur. 

    Selain itu, lanjut dia, kegiatan ini sebagai kepedulian terhadap ekosistem dan menjadikan objek wisata kembangan Kabupaten Purwakarta ini terlihat indah serta bersih tanpa sampah. Pihaknya menggelar kegiatan ini sebagai wujud kepedulian Polri terhadap lingkungan. 

    "Serta kegiatan gotong royong membersihkan sampah ini juga untuk menjaga kesehatan masyarakat. Dengan bersihnya objek Wisata Jatiluhur ini, Kita berharap dapat meningkatkan kunjungan wisatawan lokal maupun internasional berkunjung ke Waduk Jatiluhur, " ungkap Mega. 

    Dalam kegiatan ini, kata Mega, pihaknya mengerahkan 350 personel yang terdiri dari 200 personel Kepolisian dan 100 personel gabungan dari instansiinstansi serta kelompok elemen masyarakat. 

    Mega menuturkan kegiatan membersihkan sampah di Waduk Jatiluhur ini akan dilanjutkan kembali.

    "Harapan kita, ini menjadi kegiatan rutin. Kerana jika di anlalogikan sedang menyetrika pakaian, jika di setrika sekali aja tidak akan cukup, jadi harus dilakukan beberapa kali biar terlihat rapi. Mungkin ini kegiatan bersih-bersih bersama ini akan menjadi agenda rutin bulanan, " Tutur Mega.

    polres purwakarta
    Polres Purwakarta

    Polres Purwakarta

    Artikel Sebelumnya

    Jaga Harkamtibmas, Satpolairud Polres Purwakarta...

    Artikel Berikutnya

    Babinkmtms Kelurahan Nagri kaler Sambangi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Presiden Prabowo Subianto Umumkan Menteri Negara dalam Pemerintahan Periode 2024-2029
    Bhabinkamtibmas Polsek Cibatu Hadiri Penutupan Pengukuhan Anggota Baru Perguruan Pencak Silat Satria Muda Indonesia
    Kanit Binmas Polsek Cibatu Menjadi Pembina Upacara di SMPN 2 Cibatu, Sampaikan Himbauan Ini
    Dekatkan Diri dengan Masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Bungursari Polsek Bungursari Polres Purwakarta Sambangi Warga
    Polsek Bungursari Polres Purwakarta Giat Sambang, Warga Terima Himbauan Langsung dari Bhabinkamtibmas
    Operasi Zebra Lodaya 2024, Satlantas Polres Purwakarta Edukasi Masyarakat
    Polsek Cibatu Himbau Warga Tingkatkan Siskamling untuk Cegah Aksi Curanmor
    Bhabinkamtibmas Polsek Kiarapedes Polres Purwakarta Bripka Tedi Sambang Warga Masyarakat untuk mewujudkan terciptanya keamanan menjelang pilkada serentak 2024
    Sambut Pilkada 2024, TNI-Polri Sampaikan Cooling System Kepada Warga Purwakarta
    Sambangi Tokoh Agama, Bhabinkamtibmas Polsek Cibatu Ajak Warga Menjaga Kondusifitas Kamtibmas Menjelang Pilkada 2024
    Memaksimalkan Pelayanan Kepolisian, Satpolairud Polres Purwakarta Lakukan Perawatan Kapal Patroli VII-2341 dan VIII-1341
    Sampaikan Arahan Ke Anggota Polres Purwakarta, AKBP Lilik Ardiansyah Memiliki Cara Yang Unik
    Bhabinkamtibmas Kelurahan Ciseureuh Sambangi Pangkalan Ojag di Wilayahnya
    Antisipasi Kecelakaan, Unit Lantas Polsek Bungursari Polres Purwakarta Melaksanakan Gatur Lalu Lintas
    Sampaikan Pesan Kamtibmas, Bhabinkamtibmas Polsek Pasawahan Terus Sambang
    Cooling System Dan Memberikan Pesan Kamtibmas Oleh Bhabinkamtibmas Polsek Pasawahan Dengan Sambang Warga Desa Parakan Salam

    Ikuti Kami